Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Iklan Atas Judul

Persiapan Sekolah Untuk Pembelajaran Tatap Muka ( PTM )Terbatas


Apa saja yang harus dilakukan sekolah agar sekolahnya dapat menyelenggarakan Pembelajaran Tatap Muka ( PTM )Terbatas ? berikut adalah beberapa persiapan sekolah yang perlu dilakukan berdasarkam pemaparan SKB 4 Menteri yaitu Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Menteri Kesehatan (Menkes) tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Pandemi Covid-19 mendorong akselerasi Pembelajaran Tatap Muka (PTM) Terbatas.

Persiapan Sekolah Pembelajaran Tatap Muka (PTM) Terbatas

Persiapan apa yang dilakukan sekolah sebelum memulai PTM terbatas?

  • Membentuk tim satgas COVID-19 sekolah
  • Mempersiapkan SOP PTM terbatas
  • Melakukan pemenuhan daftar periksa (menyediakan fasilitas CTPS, melakukan kerjasama dengan Puskesmas, membeli thermogun, pendataan penyakit bawaan warga sekolah, dst.)
  • Memperbanyak imbauan 4M di lingkungan sekolah
  • Memberitahukan rencana PTM terbatas pada RT, Kelurahan, mKecamatan, dan Babinkamtibnas
  • Melaporkan perkembangan kesiapan uji coba PTM terbatas pada Disdik Kota Pontianak

Bagaimana sekolah memastikan agar PTM terbatas berlangsung secara aman?

  • Menghimbau setiap guru untuk melakukan rapid test secara berkala (terutama untuk tim satgas) dan guru kelas yang kontak langsung mengajar siswa
  • Mendata dan memastikan bahwa siswa dan guru yang sakit atau merasa tidak enak badan untuk tidak ke sekolah
  • Selalu menerapkan protokol kesehatan: menggunakan masker, mencuci tangan,  menjaga jarak dan menghindari kerumunan.
  • Memastikan tidak ada yang masuk ke lingkungan sekolah tanpa izin dari keamanan sekolah
  • Mengecek suhu setiap warga sekolah yang datang dan pergi sebagai pendataan
  • Menghimbau guru dan tendik untuk segera melakukan vaksinasi COVID-19 sesuai dengan jadwal yang ditentukan oleh dinas pendidikan dan dinas kesehatan kota.

Seperti apa pembagian rombongan belajar dilakukan?

  • Dilakukan seperti anjuranpemerintah, yaitu maksimal 50% kapasitas per kelas, sehingga dalam 1 rombongan belajar terdapat 2 kelompok belajar.
  • Masing-masing kelompok belajar melakukan PTM terbatas sebanyak 2 kali dalam 1 minggu: Siswa dengan nomor absen 1-16 masuk di hari Senin dan Rabu Siswa dengan nomor absen 17-32 masuk di hari Selasa dan Kamis

Berapa jam PTM terbatas yang dilakukan siswa dalam satu minggu?

  • Satu kali pertemuan PTM terbatas berlangsung selama 3 jam (pukul 07:00 - 10:00 WIB).
  • Karena setiap kelompok belajar melakukan 2 kali pertemuan dalam 1 minggu, maka setiap siswa melakukan PTM terbatas sebanyak 6 jam dalam 1 minggunya.
  • Jam masuk dibuat selang-seling (dengan jeda beberapa menit) tiap kelas agar ketika pulang tidak terjadi penumpukan.

Selengkapnya SKB 4 Mentri Tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) Terbatas Di Masa Pandemi Covid-19 dapat anda download di link berikut (DOWNLOAD